
PMI Kabupaten PPU Turut Berpartisipasi Dalam Giat Gelar Pasukan Dan Peralatan Penanggulangan Bencana Yang Diadakan Oleh BPBD PPU
Nettizen.id, Penajam— Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) turut berpartisipasi dalam giat gelar pasukan dan peralatan penanggulangan bencana yang diadakan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) PPU pada Rabu(13/11/2024).
Dalam giat tersebut, BPBD mengadakan simulasi kebakaran hutan yang berlangsung di lapangan upacara kantor Bupati Kabupaten PPU serta menghadirkan beberapa orang yang menjadi contoh korban dari kebakaran hutan tersebut.
PMI hadirkan 11 orang relawan dari PMI yang berperan sebagai penolong dalam simulasi kebakaran hutan tersebut dengan tujuan agar siswa siswi tersebut mengerti langkah-langkah dalam penanganan korban yang menjadi korban dari kebakaran hutan tersebut.
Pengurus PMI Kabupaten PPU juga menyiapkan 1 unit ambulance dalam simulasi tersebut guna mendukung simulasi pertolongan korban kebakaran hutan tersebut yang membuat situasi di lokasi simulasi terasa lebih nyata.
Pertolongan yang di berikan yakni mulai dari simulasi pengangkatan korban, pemberian oksigen untuk membantu pernafasan serta pelatihan bagaimana cara menaikkan korban kedalam mobil ambulance.
Fauzan, salah satu Relawan PMI menuturkan bahwa dengan simulasi tersebut, dirinya dapat merasakan perasaan yang sangat campur aduk di mulai dari panik, takut, marah serta sedih.
” Dari simulasi ini sih saya ngerasain panik nya, takut korban nya kenapa-napa, emosi sesama relawan campur aduk dah pokoknya,” ungkap Fauzan.
Reporter IHF